Reskrim Polres Dharmasraya Tangkap Pelaku Pengangkut Bahan Bakar Bensin Olahan

IMG-20230501-WA0029-768x576-1.jpg

Dharmasraya – Tim Satreskrim Polres Dharmasraya berhasil mengamankan satu orang sopir pengangkut minyak bensin olahan, Pelaku ditangkap dalam kasus dugaan Tindak Pidana membawa, meniru atau memalsukan bahan bakar minyak olahan jenis bensin.

Penangkapan itu dilakukan di Jalan Lintas Sumatera Km 5 Jorong Sungai Nili Nagari Sungai Kambut Kecamatan Pulau Punjung Kabupaten Dharmasraya, Sabtu (29/4/2023) pukul 20.30 wib.

Kapolres Dharmasraya AKBP Nurhadiasyah melalui Kasat Reskrim IPTU Heri yuliardI, S.Tr.K MH memaparkan bahwa saat melakukan patroli cipta kondisi di wilkum polres Dharmasraya berpapasan dengan pengemudi truk isuzu berwarna putih dengan bak truk berwarna hijau yang mencurigakan dengan muatan terlalu berat.

“Oleh karena merasa curiga kami menghampiri pengemudi truk tersebut untuk melakukan pemeriksaan,” papar IPTU Heri yuliardi.

Menurut IPTU Heri yuliardI, , saat dilakukan penggeledahan truk dengan plat BG 8285 BQ , ditemukan tanki yang telah dimodifikasi diperkirakan berisi 10.000 kg bahan bakar olahan jenis bensin.

Pengemudi truk berinisial S (52), pekerjaan petani, warga Dusun 3 Lawang Agung, Kecamatan Rupit, Kabupaten Musi Rawas Provinsi Sumatera Selatan.

Berdasarkan keterangan pelaku, bahan bakar olahan tersebut diangkut dari Palembang menuju Dumai Saat ini barang bukti bahan bakar olahan dan satu unit Truk isuzu warna putih plat BG 8285 BQ , dan satu orang pelaku telah diamankan di Mapolres Dharmasraya guna dilakukan penyelidikan lebih lanjut.

“Kepada pelaku akan dikenakan pasal 54 Undang undang tahun 2021 tentang minyak dan gas bumi junto pasal 55 KUHP ,” Pungkas kasat reskrim.(Redaksi Swanara)

5 Replies to “Reskrim Polres Dharmasraya Tangkap Pelaku Pengangkut Bahan Bakar Bensin Olahan”

  1. RobertSyday berkata:

    Арматура диаметром 32 мм, изготовленная из стали марки А500С, является одним из самых востребованных видов металлопроката в строительстве. Она применяется при возведении фундаментов, армировании стен и перемычек. https://armatura32.ru

  2. Your writing style is so engaging and easy to follow I find myself reading through each post without even realizing I’ve reached the end

  3. Drop a link to your favorite blog post of yours in the comments below, I’d love to read more.

  4. You have a way of making each of your readers feel seen and heard That’s a special quality that not all bloggers possess Thank you for creating a safe space for us

  5. Mzansi Business berkata:

    This blog is like a breath of fresh air in the midst of all the negativity on the internet I’m grateful to have stumbled upon it

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

scroll to top