Magelang – Polres Magelang Kota bersama TNI melaksanakan pengamanan dan pengawalan logistik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 dari Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) menuju Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Magelang, Minggu (30/11/2024).
Proses pengamanan ini telah dimulai sejak tahap pemungutan suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS), dilanjutkan ke Panitia Pemungutan Suara (PPS), hingga penghitungan di tingkat PPK. Seluruh rangkaian berlangsung kondusif.
Kapolres Magelang Kota, AKBP Dhanang Bagus Anggoro, S.I.K., M.H., menegaskan pentingnya pengawalan ini untuk menjamin keamanan dan kelancaran tahapan Pilkada.
“Pengamanan dan pengawalan ini kami laksanakan dengan sinergi bersama TNI. Tujuannya untuk memastikan seluruh tahapan Pilkada berjalan lancar, tertib, dan kondusif,” ungkap AKBP Dhanang.
Kapolres juga mengapresiasi kerja sama semua pihak, termasuk masyarakat, yang telah mendukung jalannya Pilkada secara damai. Hingga saat ini, tidak ada insiden yang mengganggu proses pemilu.
Pengawalan logistik dilakukan dengan melibatkan personel gabungan Polres Magelang Kota dan TNI. Kendaraan operasional digunakan untuk membawa logistik dengan pengawasan ketat, guna mencegah kemungkinan gangguan di perjalanan.
Pihaknya berharap Pilkada Serentak 2024 di Kota Magelang dapat terus berjalan lancar hingga seluruh tahapan selesai.(Redaksi swanara)