Anggota Polsek Sei Kepayang Gelar Sholat Subuh Berjamaah Bersama Masyarakat

IMG-20221018-WA0072.jpg

ASAHAN-Swanara.com. Untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, Polsek Sei Kepayang Polres Asahan melaksanakan kegiatan Gerakan Sholat Subuh Keliling dan Dakwah Kamtibmas (Gasuling Damas),Selasa (18/10/2022) sekira pukul 05.30 wib.

Gasuling Damas ini dilaksanakan oleh anggota Polsek Sei Kepayang Aipda Mhd Nizar (KSPK) dan Aipda Dadang ( Babinkamtibmas).

Dalam kesempatan tersebut Kapolsek Sei Kepayang Kompol Sabran, MP, SH menyampaikan pesan pesan dari Bapak Kapolres Asahan AKBP Roman Smaradhana Elhaj, SH, S.I.K, MH,” yang mana pesan pesan tersebut ada 6 item yaitu, Tingkatkan toleransi antar umat beragama, Jauhi faham radikalisme, Jauhi Narkoba, Tertib dalam berlalu lintas, Bijak dalam menggunakan media sosial, Patuhi Protokol kesehatan. Sesuai surat telegram No. 101 / VIII / BIN. 1. / 2021, tanggal 3 Agustus 2021. Tentang penyampaian pesan pesan dari Pak Kapolres Asahan.

Menurutnya, Kehadiran polisi tidak hanya ketika ada suatu tindak pelanggaran hukum.Tetapi lebih dari itu.“Seperti Gasuling Damas di masjid-masjid yang ada diwilayah hukum Polsek Sei Kepayang juga bertujuan untuk menjalin silaturahmi antara polisi dengan masyarakat maupun tokoh agama,” tutur Kompol Sabran, MP, SH.(Adi Putra).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

scroll to top