Viral Video Mobil Terbalik Di Tol Bawen , Kapolres Semarang : Nihil Korban Jiwa

E8C00942-274B-45E6-9035-EBE5DDC98A98-576x1024-1.jpeg

Semarang – Viral video kejadian kecelakaan tunggal di Tol Bawen, Polres Semarang memberikan penjelasan resmi terkait video yang diunggah oleh salah satu akun media sosial Instagram Portal Semarang, Minggu (19/2/2023).

Kapolres Semarang AKBP Achmad Oka Mahendra, SIK., MM., ketika dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Kejadian tersebut murni kecelakaan tunggal dan tidak ada korban jiwa.

“Betul kami mendapat laporan dari Pak Kasat Lantas bahwa kejadian tersebut murni kecelakaan tunggal dan nihil korban jiwa. Kejadian tersebut terjadi pada Jumat (17/2/2023) pagi, namun hari ini viral di media sosial. Pengemudi mengalami luka ringan dan sudah mendapat perawatan di RSUD dr. Gunawan Mangunkusumo Ambarawa.” Jelas Kapolres.

Kasat Lantas Polres Semarang AKP Dwi Himawan C., SIK., MM., menambahkan bahwa kejadian tersebut terjadi tepatnya pada KM 439.400 jalur B Kel. Lemahireng Kec. Bawen.

“Mobil Toyota Innova abu-abu bernopol H 9042 WQ yang dikemudikan A (51) warga Kota Semarang, melaju dari arah Solo menuju ke Semarang. Saat di lokasi kejadian tepatnya pada KM 439.400 jalur B (arah Solo menuju Semarang), setelah pengemudi mendahului kendaraan lain di depannya, diduga mengalami selib dan oleng ke kiri. Selanjutnya mobil masuk ke parit dan sempat terguling.” Ungkapnya.

AKP Dwi Himawan kembali menghimbau kepada pengguna jalan khususnya jalur bebas hambatan (jalan tol) untuk tetap memperhatikan rambu-rambu dan batas kecepatan maksimal dalam tol.

Rutin melakukan pengecekan kelayakan kendaraan dan memperhatikan kondisi fisik saat berkendara.(Redaksiswanara)

3 Replies to “Viral Video Mobil Terbalik Di Tol Bawen , Kapolres Semarang : Nihil Korban Jiwa”

  1. Your point of view caught my eye and was very interesting. Thanks. I have a question for you. https://www.binance.info/kz/join?ref=V3MG69RO

  2. Anonim berkata:

    Thanks for sharing. I read many of your blog posts, cool, your blog is very good.

  3. binance- berkata:

    Your article helped me a lot, is there any more related content? Thanks!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

scroll to top