Tragis!!! Pria Bantul Ditemukan Membusuk Di Rumahnya , Diduga Meninggal Tiga Hari Sebelumnya

WhatsApp-Image-2024-10-06-at-19.16.49.jpeg

Bantul – Warga Pleret, Bantul dihebohkan dengan penemuan jenazah di sebuah rumah di wilayah Gerjen, Kauman. Saat ditemukan, mayat tersebut sudah dalam keadaan mengalami pembusukan.

Kasi Humas AKP I Nengah Jeffry Prana Widnyana menjelaskan, korban merupakan penghuni rumah itu, atas nama Andriyanto (45).

Jeffry menuturkan Polsek Pleret mendapatkan laporan pukul 15.30 WIB. Pihaknya langsung mendatangi tempat penemuan jenazah dan melakukan identifikasi bersama Puskemas Pleret dan Polres Bantul.

“Benar ada penemuan jenazah di Gerjen, Pleret, Bantul. Kejadian dilaporkan pukul 15.30 WIB dan untuk identitas atas nama Andriyanto usia 45 tahun, warga pemilik rumah,” jelasnya, Senin (7/10/2024).

Penemuan jenazah berawal saat salah seorang warga curiga dengan tak munculnya Andriyanto dalam beberapa hari. Disebutkan bahwa sosok ini terakhir terlihat pada hari Kamis (4/10), pukul 13.00 WIB, di depan rumahnya.

Setelahnya, saksi mendatangi kediaman Andriyanto. Saat tiba di depan rumah tercium bau busuk bangkai hingga akhirnya mengabari warga lainnya untuk masuk ke dalam rumah.

“Saksi 1 merasa curiga dengan bau busuk dari dalam rumah korban. Lalu mengabari saksi 2 untuk ikut cek di dalam rumah, selanjutnya mendapati korban terbujur kaku dengan kondisi sudah busuk,” katanya.

Korban ditemukan dalam posisi terlentang di atas lantai, kaki kanan di atas kursi menekuk, kedua tangan terlentang kanan kiri, kepala berada di dekat pembatas. Selain itu adapula bekas darah pada pembatas tersebut.

Jeffry menyebut pihaknya belum bisa mengidentifikasi tanda-tanda kekerasan dalam tubuh korban. Hal tersebut karena kondisi jenazah diperkirakan sudah meninggal lebih dari 48 jam.

“Diperkirakan sudah meninggal sekitar 3 hari yang lalu, dikuatkan dengan kondisi dikerumuni belatung,” ujarnya.

Namun berdasar informasi keluarga, diketahui bahwa Andriyanto memang memiliki riwayat sakit jantung. Selain itu juga tinggal sendiri sehingga tak ada yang menjaga.

“Keterangan keluarga, korban mempunyai riwayat penyakit jantung. Keluarga juga menghendaki untuk langsung dimakamkan,” katanya.

Sumber Humas Polres Bantul
Reporter Hidayat

scroll to top