Satlantas Polres Grobogan Datangi TKP Truk Terguling Ke Sungai

1-154-768x346-1.jpg

Grobogan – Mendapatkan informasi adanya sebuah truk tanpa muatan yang nyemplung ke sungai di Desa Kemloko, Kecamatan Godong, Kabupaten Grobogan, Satlantas Polres Grobogan bergerak cepat untuk mendatangi dan melakukan olah Tempat Kejadian Perkara ( TKP ).

Proses evakuasi bangkai truk yang dikemudikan seorang pemuda yakni, MMA (18), warga Desa Harjowinangun, Kecamatan Godong, Grobogan itu sendiri dilakukan Senin (13/3/2023).

Dijelaskan Kasatlantas Polres Grobogan AKP Deni Eko Prasetyo, pengemudi truk bernopol H 1564 SE itu tidak memiliki SIM. Truk awalnya berjalan dari selatan ke utara. Sesampainya di jembatan Dusun Kepoh, Desa Kemloko, diduga pengemudi kurang konsentrasi.

’’Diduga pengemudi kurang konsentrasi, hingga membuat roda kiri truk keluar badan jalan. Badan jalan juga kondisinya sempit,’’ terang Kasat Lantas Polres Grobogan tersebut.

AKP Deni Eko mengatakan, truk tersebut kemudin terperosok ke sungai bersama pagar jembatan yang ikut patah. Truk pun mengalami kerusakan di bagian kabin.

’’Kerugian materiil sekitar Rp 10 juta. Evakuasi masih proses. Sopir selamat,’’ imbuh Kasat Lantas Polres Grobogan.

Sementara itu, jembatan yang menghubungkan Desa Kemloko dengan Desa Klampok, Godong itu, merupakan kewenangan DPUPR Grobogan.

Kondisinya jembatan itu memang sudah rusak. Dan pihak desa setempat, juga sudah mengusulkan untuk perbaikannya.
(Redaksi Swanara)

3 Replies to “Satlantas Polres Grobogan Datangi TKP Truk Terguling Ke Sungai”

  1. Cory Cinkosky berkata:

    Insightful piece

  2. Stacey Iserman berkata:

    Excellent write-up

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

scroll to top