Jambi – Meskipun hari Libur Satgas Operasi Mantap Brata tetap melaksanakan Patroli Skala Besar Dalam tahapan kampanye di wilayah Hukum Polda Jambi, Minggu(04/02/24)
Kegiatan Patroli Skala Besar diawali dengan Apel Konsolidasi di lapangan hitam Mapolda Jambi Yang dipimpin Oleh Kabag Binops Roops Polda Jambi Akbp Heru Widayat Dj, S.H,M.H. dan dilanjutkan arahan masing-masing Kasubsatgas.
“Patroli Skala Besar ini rutin dilaksanakan oleh Satgas Gabungan Operasi Mantap Brata yaitu Satgas Preventif, Satgas Kamseltibcar Lantas, Satgas Tindak dan Satgas Gakkum. ” jelasnya
Satgas Operasi Mantap Brata melaksanakan Patroli Skala Besar mulai bergerak dari Mapolda Jambi menuju BAWASLU Provinsi Jambi , Kantor KPU Provinsi Jambi dan GOR kota baru Jambi.
“Patroli ini dilaksanakan guna menjaga Kamtibmas dan memberi rasa aman kepada masyarakat saat adanya Operasi Mantap Brata tahun 2024.”katanya.(Redaksiswanara)