Polsek Pasar Rebo Potong 11 Hewan Qurban Dan Dagingnya Bagikan Ke Warga

IMG-20240617-WA0081-768x576-1.jpg

Jakarta – Kepolisian Sektor Pasar Rebo, melakukan kegiatan pemotongan dan pembagian hewan qurban dipimpin Waka Polsek Pasar Rebo AKP Suminto SH, dibawah kendali Kapolsek Pasar Rebo Kompol Haris Akhmat Basuki, SH, SIK, MH,

Adapun hewan qurban yang diterima dari Shohibul Qurban di Polsek Pasar Rebo berjumlah 11 ( sebelas ) ekor, yakni, sapi 2 ekor dan kambing 9 ekor.

Pemotongan hewan qurban sapi dari sohibul qurban PT. PP Plaza Persero.Tbk, atas nama Shohibul Qurban, Handoyo Bin Sarmun, Fitri Rahmadani Binti Andianto, Desi Novita Sari Binti Suyono, Rudi Triyono Bin Kasimin, Giyat Sriyadi Bin Triyanto, Husein Ukassa Bin Salam Sarja, Jandoyo Bin Surip Surip.

Pemotongan hewan qurban sapi dari sohibul qurban, Kompol Haris Akhmat Basuki, SH, SIK, MH, AKP Suminto SH, AKP Dwi Prasetyo.N, SH, Iptu H. Jayadi Firmansyah.,SH, Ipda Salam DT, Ipda Slamet Joko Pitoyo,SH, Ipda Subandi.

Adapun maksud dan tujuan pelaksanaan pemotongan hewan qurban saat hari raya Idul Adha bagi umat muslim adalah bentuk ibadah untuk mendekatkan diri kepada Allah sekaligus memberikan kebahagiaan kepada umat muslim lain yang kurang beruntung serta mengingatkan akan kisah Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail yang menjadi teladan bagi umat Muslim dalam mengorbankan sesuatu yang berharga demi ketaatan kepada Allah SWT.(Redaksi swanara)

scroll to top