Grobogan – Menjelang pelaksanaan Pilkada 2024, Polsek Kedungjati Polres Grobogan, memberikan pembinaan dan pelatihan kepada anggota Perlindungan Masyarakat (Linmas) di seluruh Desa yang ada di wilayahnya pada Senin (18/11/2024).
Kapolsek Kedungjati Polres Grobogan AKP Winarno mengatakan, bahwa pembinaan dan pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas Linmas dalam menjalankan tugas mereka sebagai garda terdepan dalam menjaga situasi keamanan di lingkungan sekitar, khususnya saat Pilkada nanti.
“Linmas merupakan elemen penting dalam membantu menjaga kelancaran pelaksanaan Pilkada 2024, sehingga mereka perlu dibekali dengan keterampilan dan pengetahuan yang cukup,” ujar Kapolsek Kedungjati Polres Grobogan.
Dalam pelatihan ini, para anggota Linmas diberikan materi tentang menjaga keamanan, pengendalian massa, serta teknik-teknik dasar dalam menjaga ketertiban selama pemilihan. Selain itu, mereka juga diajarkan tentang cara mengidentifikasi potensi kerawanan dan bagaimana bertindak secara cepat dan tepat jika terjadi situasi darurat.
“Pelatihan ini diharapkan membuat linmas lebih siap menghadapi tugas, terutama dalam mengatur kerumunan dan menjaga ketertiban di TPS (Tempat Pemungutan Suara),” imbuh AKP Winarno.
Selain pelatihan teknis, Polsek Kedungjati juga menekankan pentingnya komunikasi yang baik antara Linmas dengan pihak kepolisian, TNI, dan instansi terkait lainnya.
Menurut AKP Winarno, bahwa koordinasi yang baik antar lembaga sangat penting agar tidak ada celah yang dapat dimanfaatkan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.
“Kami harap Linmas bisa berperan aktif dalam memastikan Pilkada berjalan dengan aman dan lancar,” kata Kapolsek Kedungjati Polres Grobogan.
Kegiatan ini juga diharapkan dapat menjadi langkah awal yang efektif dalam memastikan Pilkada 2024 di Kecamatan Kedungjati berjalan aman, damai, dan tertib.
“Polsek Kedungjati Polres Grobogan berkomitmen untuk terus meningkatkan sinergi dengan berbagai pihak dalam menciptakan suasana yang aman bagi masyarakat,” tandas AKP Winarno.(Redaksi swanara)