Polres Tanah Karo Gelar Rekonstruksi Pembunuhan

a-38-768x512-1.jpg

TANAH KARO -Polres Tanah Karo menggelar rekonstruksi terkait kasus pembunuhan yang terjadi di Desa Susuk, Kecamatan Tiganderket, Senin (15/5/2023). Rekonstruksi yang digelar di halaman apel Mapolres Tanah Karo, di Jalan Veteran, Kabanjahe ini, diperankan langsung oleh pelaku Muara Pelawi.

Pada reka adegan tadi, pelaku memerankan puluhan adegan dari mulai awal sampai akhir saat pelaku melakukan pembunuhan terhadap Super Sembiring. Sedikitnya, pelaku memerankan 35 adegan mulai pertama kali pelaku bertemu dengan korban hingga akhirnya ia tertangkap.

Berdasarkan keterangan dari Kapolres Tanah Karo AKBP Ronny Nicolas Sidabutar, S.H, S.I.K, M.H, melalui Kasat Reskrim Polres Tanah Karo AKP Aryya Nusa Hindrawan, S.I.K, yang diwakilkan Kanit Pidum Ipda Surya Darma, proses rekonstruksi ini dilakukan untuk melihat lebih jelas kasus yang sedang ditangani.

“Hari ini kita melakukan rekonstruksi untuk melihat lebih jelas seperti apa kasus pembunuhan yang dilakukan oleh pelaku. Untuk reka adegan yang diperankan sebanyak 35 adegan,” Kata Kanit.

Kanit Pidum menjelaskan, dari reka adegan ini nantinya akan mempermudah pihak penyidik untuk mengungkap dengan jelas kasus ini. Masih dikatakan Kanit, reka adengan yang diperankan oleh pelaku ini sesuai dengan keterangan yang didapat oleh penyidik dari pelaku dan beberapa saksi.

“Adegan ini sesuai dengan keterangan hasil pemeriksaan yang kita dapat dari pelaku dan beberapa orang saksi terkait kasus ini,” Katanya.

Sebagai informasi, aksi pembunuhan yang dilakukan oleh Muara ke sesama warga satu desanya ini terjadi pada Minggu (2/4/2023) lalu. Setelah dilakukan pengembangan, pelaku akhirnya berhasil diamankan oleh personel Polres Tanah Karo di hari yang sama.

Kasus pembunuhan ini, dilakukan korban hanya karena hal sepele dimana pelaku merasa emosi karena di tempat dirinya biasa mencari rumput sudah diambil orang. Dirinya menjelaskan, saat bertemu dengan korban keduanya sempat terjadi percekcokan yang diawali karena rumput tadi.

Tak hanya itu, amarah pelaku kembali tersulut karena saat itu ada perkataan korban yang dianggap pelaku kurang pas. Dari percekcokan tersebut, pelaku langsung melakukan tindakan penganiayaan terhadap korban dengan mengayunkan arit ke tubuh korban sehingga korban meninggal dunia.(Redaksiswanara)

One Reply to “Polres Tanah Karo Gelar Rekonstruksi Pembunuhan”

  1. Nicolas Ledebuhr berkata:

    Outstanding feature

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

scroll to top