Polres Singkawang Bersama Instansi Terkait Laksanakan Pengamanan Pemberangkatan Calon Jemaah Haji Kota Singkawang

WhatsApp-Image-2024-05-29-at-14.19.57-768x432-1.jpeg

SINGKAWANG – Polres Singkawang, Telah dilaksanakan kegiatan pengamanan pemberangkatan calon jemaah haji Kota Singkawang tahun 2024. Acara ini berlangsung di Kantor Wali Kota Singkawang, Jl. Firdaus H Rais I No. 1 Kel. Pasiran Kec. Singkawang Barat Kota Singkawang, Rabu (29/5/2024).

Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Pj. Walikota Singkawang, Drs. H. Sumastro M.Si; Kapolres Singkawang, AKBP Fatchur Rochman, S.I.K., M.I.K., Kakan Kemenag Kota Singkawang, Drs. H. Muhlis, M.Pd; Asisten 1 Pemerintahan dan Kesra Kota Singkawang, Drs. Yulianus Anus, M.T; Staf Ahli Bidang Hukum, Politik, dan Pemerintahan Kota Singkawang, Dr. Ir. Petrus Yudha Sasmita, S.E., S.SIT, M.T., M.H; Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Singkawang, H. Asmadi, S.Pd., M.Si; Pasi Pers Kodim 1202/SKW, Kapten Inf Witana; dan Ketua MUI Kota Singkawang, H. Abdul Halim, Lc dan Undangan lainnya.

Dalam kegiatan tersebut Susunan acara meliputi pembukaan, menyanyikan lagu Indonesia Raya, pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an, pembacaan doa, sambutan, dan pelepasan calon jemaah haji Kota Singkawang.

Dalam sambutannya, Kakan Kemenag Kota Singkawang, Drs. H. Muhlis, M.Pd, menyampaikan bahwa pada tanggal 29 Mei 2024, calon jemaah haji Kota Singkawang yang berjumlah 114 orang, terdiri dari 55 laki-laki dan 58 perempuan, akan berangkat menuju Kota Pontianak. Pada tanggal 30 Mei 2024, mereka akan berangkat menuju Batam, dan pada tanggal 31 Mei 2024 pukul 16.00 WIB akan berangkat menuju Jeddah. Mereka dijadwalkan kembali ke tanah air pada tanggal 12 Juli 2024. Drs. H. Muhlis juga mengingatkan para calon jemaah untuk tidak berpisah dari rombongan selama melaksanakan ibadah haji guna memudahkan pengawasan, Tuturnya

Selanjutnya Pj. Walikota Singkawang, Drs. H. Sumastro M.Si, dalam sambutannya, “Mengucapkan selamat kepada jemaah haji yang akan melaksanakan perjalanan ibadah haji. Beliau berpesan agar jemaah selalu menjaga kebersamaan dan tidak panik jika tersesat karena ada banyak petugas yang berjaga. Semoga jemaah pergi dan kembali dalam keadaan sehat dan lengkap, Tuturnya

Calon jemaah haji Kota Singkawang tergabung dalam kloter 19 Batam dengan jumlah 114 orang, Ketua rombongan adalah Mulyadi Qamal, Para jemaah akan dibagi ke dalam 4 Bus Damri yang akan menuju Hotel Orchard, Kota Pontianak, dengan rute: Kantor Walikota Singkawang – Jl. Firdaus H. Rais I – Jl. P. Diponegoro – Jl. A. Yani – Jl. Raya Sedau – Kota Pontianak.

Pemberangkatan bus jemaah haji dikawal oleh 4 personel Satlantas Polres Singkawang, 2 personel Dishub Kota Singkawang, 5 personel Satpol PP Kota Singkawang, serta tim kesehatan dan ambulans. Jumlah personel pengamanan adalah 29 personel yang dipimpin oleh AKP Jispan Sihombing, Semoga Calon Jamaah Haji kita diberikan keselamatan dan kelancaran dalam melaksanakan Ibadah, Amin.(Redaksi swanara)

scroll to top