Kupang – Dalam rangka kesiapan pengamanan pemilu 2023-2024, Polres Kupang menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Brata Turangga 2023-2024 serta Simulasi Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) dalam rangka Operasi Mantap Brata Turangga 2023-2024 di Mako Polres Kupang, Selasa (17/10).
Kegiatan Apel dan simulasi ini dipimpin langsung Kapolres Kupang AKBP Anak Agung Gde Anom Wirata, S.I.K., M.H yang dihadiri Bupati Kupang Drs. Korinus Masneno, Dandim 1604 Kupang yang duwakikan kepada Pabung Kodim 1604 Kupang Letkol Parada A. Napitupulu, Ketua KPUD Kabupaten Kupang Eliaser Lomi Rihi, S.Tp, Ketua Bawaslu Kabupaten Kupang Martoni Reo, Ketua Pengadilan Negeri Kabupaten Kupang Erianto Siagian, S.H., M.,H, dan Kepala Kejaksaan Negeri Oelamasi Muhammad Ilham S.H., M.H serta para ketua dan perwakilan partai politik peserta pemilu 2024.
Dikatakan Kapolres Agung, apel gelar pasukan dan simulasi Sispam Kota sebagai bentuk kesiapan sekaligus langkah strategis Polres Kupang untuk menjaga keamanan selama proses tahapan Pemilu tahun 2024.
“Simulasi ini merupakan rangkaian tahapan Operasi Mantap Brata 2023- 2024 yang bertujuan untuk mengetahui segala potensi yang terjadi selama pelaksanaan tahapan pengamanan pemilu. Kemudian kita mengetahui cara penanganan hingga penggunaan kekuatan polisi pada saat eskalasi meningkat. Dalam kondisi apapun kita harus siap mengamankan Pemilu,” kata AKBP Agung.
Ditambahkan Kapolres, dalam Operasi Mantap Brata Turangga 2023-2024 ini, melibatkan sejumlah personil Polres Kupang dan Polsek jajaran.
“Untuk kekuatan pengamanan kami kerahkan 636 personil kepolisian diback up Dit Samapta Polda NTT” ungkapnya.
Bupati Kupang yang menyaksikan kegiatan simulasi tersebut mengapresiasi upaya jajaran kepolisian Resor Kupang untuk menciptakan keamanan, kelancaran dan ketertiban pada setiap tahapan Pemilu dengan memaksimalkan persiapan personel dalam pengamanan pemilu serentak 2024.
“Atas nama Pemkab Kupang, saya mengapresiasi dan mendukung upaya jajaran kepolisian Resor Kupang terhadap pengamanan pelaksanaan Pemilu, “ujarnya
Bupati Korinus menjelaskan situasi dan kondisi kamtibmas yang kondusif merupakan syarat utama dalam menyelenggarakan pemilu 2024 yang dimulai dari kinerja penyelenggara pemilu.
“Walaupun daerah kita masih terjaga dengan baik, tentunya kita berharap akan tetap aman, namun keamanan pemilu akan terjadi apabila penyelenggara pemilu bekerja baik, untuk itu, kami menghimbau agar KPU, Bawaslu dan semua pihak untuk saling menjaga situasi dan kondisi kamtibmas dengan baik di |Kabupaten Kupang,” ujarnya
Ketua KPU dan Bawaslu Kabupaten Kupang juga mengapresiasi kesiapan jajaran Polres Kupang dalam menghadapi potensi terjadinya permasalahan pemilu.
Usai menggelar Apel Gelar Pasukan, dilaksanakan pula penandatangan Deklarasi Damai yang ditandatangani Bupati Kupang, Kapolres Kupang, Dandim 1604 Kupang, Ketua KPUD Kabupaten Kupang, Ketua Bawaslu Kabupaten Kupang serta para ketua dan perwakilan 18 parpol ppeserta pemilu 2024 dilanjutkan dengan simulasi Sispamkota yang berlangsung dihalaman belakang Polres Kupang.
berbagai skenario Sispam Kota pengendalian konflik Pemilu pada tahapan pemilu tahun 2024 di Kabupaten Kupang digelar, mulai dari tahap kampanye, tahap masa tenang, pemungutan suara hingga penghitungan suara yang terganggu karena protes massa yang tidak puas hingga terjadi unjuk rasa yang anarkis.
Kapolres Kupang, Bupati Kupang dan undangan lainnya menyaksikan bagaimana petugas kepolisian mengambil tindakan yang terukur dan terarah untuk mengamankan situasi agar terkendali dan terjaga kondusifitasnya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolres Kupang Kompol Yulianus Lau serta para PJU dan Perwira dan Bintara Polres Kupang.(Redaksiswanara)
great article
Insightful piece