Kebumen – Dalam rangka memperingati Hari Kesadaran Nasional, Polres Kebumen menggelar upacara pengibaran bendera merah putih yang dilaksanakan di halaman Mapolres, Kamis (17/4/2025).
Upacara tersebut dipimpin oleh Kabagops Polres Kebumen Kompol Setiyoko yang bertindak sebagai Inspektur Upacara mewakili Kapolres Kebumen AKBP Eka Baasith Syamsuri. Kegiatan diikuti oleh seluruh Pejabat Utama (PJU) Polres Kebumen, personel Polres, perwakilan Polsek jajaran, serta para Aparatur Sipil Negara (ASN).
Dalam amanat Kapolres Kebumen yang dibacakan oleh Kompol Setiyoko, disampaikan beberapa penekanan penting kepada seluruh personel. Salah satunya adalah ajakan kepada seluruh anggota Polres Kebumen untuk senantiasa hadir di tengah masyarakat dalam menyelesaikan setiap persoalan yang ada.
“Kehadiran polisi di tengah masyarakat adalah sebuah harapan. Untuk itu, marilah kita sebagai insan Bhayangkara harus mau mendengar langsung apa yang menjadi problem di masyarakat, serta mampu memberikan solusi. Para Bhabinkamtibmas harus menjadi garda terdepan dalam hal ini,” jelas Kompol Setiyoko saat membacakan amanat.
Selain itu, Kapolres juga menekankan pentingnya setiap personel Polres Kebumen dalam menjalankan tugas sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) serta peraturan perundang-undangan yang berlaku, guna memberikan kepastian hukum di masyarakat.
“Saya tekankan kembali pentingnya dalam melaksanakan tugas harus sesuai dengan SOP dan ketentuan undang-undang yang sudah ditentukan, sehingga akan menghasilkan kepastian hukum yang jelas di masyarakat,” pungkas Kompol Setiyoko.
Upacara berlangsung dengan khidmat dan menjadi momentum untuk meningkatkan semangat pengabdian seluruh personel dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab sebagai pelayan masyarakat, pelindung, serta penegak hukum.
Sumber Humas Polres Kebumen
Reporter Dicky