Polres Demak Gelar Tasyakuran HUT Polwan Ke 74

IMG-20220908-WA0044.jpg

Demak – Kapolres Demak AKBP Budi Adhy Buono didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Demak Echa Budi Adhy Buono menghadiri syukuran HUT Polwan ke-74 yang bertempat di Aula Polres Demak, Kamis (8/9/2022).

Acara tasyakuran di gelar secara sederhana dengan tema ‘Polri Yang Presisi, Polwan Siap Mendukung Pemulihan Ekonomi dan Reformasi Struktural Untuk Mewujudkan Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh’.

Pada kesempatan tersebut Kapolres Demak AKBP Budi tidak lupa untuk mengucapkan selamat HUT Polwan ke 74, serta melakukan pemotongan tumpeng secara simbolis.

Kapolres menyampaikan bahwa Polwan Polres Demak harus menjaga profesionalisme dan etos kerja yang tinggi dalam bertugas serta tidak ada Polwan yang melanggar aturan yang sudah di tetapkan.

“Saya beserta jajaran menyampaikan selamat hari jadi Polwan ke 74 tahun 2022, semoga Polwan selalu bisa mendukung dalam pelaksanaan tugas Polri kedepan.” ujar Kapolres.

Dikatakannya, Polwan merupakan salah satu tugas yang hebat dimana para Polwan dituntut untuk profesional baik itu dalam melaksanakan tugas sebagai petugas Kepolisian maupun sebagai seorang Ibu.

“Saya harapkan khususnya Polwan Polres Demak, agar dapat selalu menjaga marwah institusi Polri dengan menghindari adanya pelanggaran aturan maupun kode etik Polri serta bisa melaksanakan tugas secara baik dalam melayani, mengayomi dan melindungi masyarakat,” tandasnya.

Sementara Ketua Bhayangkari Cabang Demak, Echa Budi menambahkan, Polwan yang sudah berkeluarga, memiliki peran lain ketika selesai menjalani tugasnya sebagai prajurit Bhayangkara. Namun, sembari menjalani tugas, Polwan harus tetap berperan penting bagi keluarga.

“Disatu sisi sebagian rekan-rekan memiliki tugas sebagai polisi, disisi lain tentunya bagi memiliki keluarga rekan-rekan Polwan juga memiliki peran ibu rumah tangga. Ini peran yang harus dijalankan seimbang,” pungkasnya.

Sumber Munthohar_Ershi
Reporter Dicky Edyano Putra

2 Replies to “Polres Demak Gelar Tasyakuran HUT Polwan Ke 74”

  1. sekret-natury.pl berkata:

    great article

  2. Outstanding feature

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

scroll to top