Personel Polsek Kelam Permai Laksanakan Pengamanan

f99f00c3-2e8b-478f-bf17-0a36493ab4b8-768x576-1.jpg

Kalbar – Berikan rasa aman saat ibadah, Personel Polsek Kelam Permai melaksanakan Pengamanan di Gereja Santo Martinus Kelam Permai. Pengamanan ini merupakan aktivitas rutin yang dilaksanakan oleh Personel Polsek Kelam Permai pada setiap hari minggu untuk menciptakan rasa aman saat Ibadah berlangsung. Minggu (12/03/2023).

Kapolsek Kelam Permai AKP M. Rasyid menjelaskan bahwa kegiatan pengamanan ini juga bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi Jemaat Gereja dalam beribadah, selain itu untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas di lingkungan sekitar Gereja.

Pengamanan Gereja ini rutin dilaksanakan oleh Personel Polsek Kelam Permai setiap hari minggu, “Harapan kami agar umat Nasrani dapat melaksanakan ibadahnya dengan hikmat karena adanya pengamanan yang dilakukan oleh Personel. ”Ujar Kapolsek.(Redaksiswanara)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

scroll to top