Sukoharjo – Pertandingan Liga 4 Jawa Tengah musim 2024/2025 antara Persiharjo Sukoharjo melawan Persipur Purwodadi yang digelar, Minggu (12/01) di Stadion Gelora Merdeka Jombo berlangsung dengan pengamanan ketat. Langkah ini diambil untuk memastikan kelancaran dan keamanan selama pertandingan berlangsung.
Kapolres Sukoharjo, AKBP Sigit, memimpin langsung jalannya pengamanan dengan menerjunkan 250 personel gabungan. Personel ini ditempatkan di berbagai titik strategis sesuai dengan ploting yang telah ditentukan sebelumnya. “Kami telah mempersiapkan segala sesuatu dengan matang, termasuk pengaturan pengamanan di dalam dan di luar stadion. Hal ini demi memberikan rasa aman bagi para pemain, ofisial, dan suporter,” ujar AKBP Sigit.
Pengamanan mencakup area pintu masuk dan keluar stadion, tribun penonton, area parkir, serta jalur menuju stadion. Selain itu, sejumlah personel juga dikerahkan untuk melakukan patroli di sekitar kawasan stadion guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan.
Pertandingan antara Persiharjo Sukoharjo dan Persipur Purwodadi ini merupakan salah satu laga yang dinanti-nanti dalam kompetisi Liga 4 Jateng. Suporter dari kedua tim pun tampak antusias memadati stadion, meskipun seluruh pihak diminta untuk tetap mematuhi aturan dan menjaga kondusivitas.
Dengan pengamanan yang maksimal, pihak kepolisian berharap pertandingan dapat berjalan lancar tanpa kendala berarti. “Kami mengimbau seluruh suporter untuk mendukung tim kebanggaan masing-masing dengan sportif dan damai,” tutup AKBP Sigit.(Redaksi swanara)