Pemudik Dari Bandung Apresiasi Kinerja Kepolisian Di Terminal Rajagaluh

Majalengka – Rudi, seorang pemudik asal Bandung, mengungkapkan apresiasi atas kinerja jajaran kepolisian dari Polres Majalengka, Polda Jabar, dan instansi terkait lainnya atas kelancaran proses mudik kali ini. Dalam wawancara di depan Pos Pam Ops Ketupat Lodaya 2024 di Terminal Rajagaluh, Polres Majalengka, dengan Ka Pos Pam IPTU Rusli pada Senin (15/4/2024), Rudi menyatakan rasa syukurnya. “Alhamdulillah, mudik kali ini berjalan lancar, tertib, dan aman,” ujar Rudi dengan senyum di wajahnya.

Keamanan dan kenyamanan selama perjalanan mudik menjadi hal yang sangat penting bagi para pemudik. Dengan adanya pengamanan yang baik dari kepolisian dan koordinasi yang solid dengan instansi terkait lainnya, proses mudik dapat berlangsung dengan lancar dan aman.

IPTU Rusli, yang bertugas di Pos Pam Ops Ketupat Lodaya 2024 di Terminal Rajagaluh, menyambut baik ungkapan terima kasih dari Rudi. “Kami selalu berupaya memberikan pelayanan dan pengamanan terbaik bagi para pemudik agar perjalanan mereka dapat berjalan dengan aman dan nyaman,” ucapnya.

Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR, menambahkan bahwa keselamatan dan kenyamanan para pemudik menjadi prioritas utama bagi jajaran kepolisian selama masa mudik Lebaran. “Kami terus berkomitmen untuk mengawal dan menjaga keamanan seluruh pemudik yang melintasi wilayah hukum Polres Majalengka, guna memastikan mereka tiba di tujuan dengan selamat dan tanpa hambatan,” tuturnya.

Dengan sinergi antara kepolisian, instansi terkait, dan dukungan dari masyarakat, diharapkan proses mudik tahun ini dapat berjalan lancar dan aman bagi semua pemudik.(Redaksi swanara)

scroll to top