Pelantikan Dan Pengukuhan Pengurus DPC HIMAS (Himpunan Masyarakat Sinjai) Cab. Bulukumba

IMG-20220217-WA0028.jpg

SulSel,Swanara com.
Pada hari Rabu tanggal 16 Februari 2022 Pukul 21.03 Wita di Pendopo Rujab Bupati Bulukumba Jln. Angrek Kel. Caile Kec. Ujung Bulu Kab.Bulukumba telah berlangsung Pelantikan dan Pengukuhan Pengurus DPC HIMAS (Himpunan Masyarakat Sinjai) Cab. Bulukumba yang dipimpin oleh Ibu ANDI ROSMIATI RUSTAM (Wakil Ketua Umum HIMAS Prov. Sul-Sel) dan dihadiri sekitar 60 orang dan tamu undangan.

Turut hadir dalam giat tersebut :
– H. Andi Muchtar Ali Yusuf (Bupati Bulukumba)
– Andi Kartini Ottong (Wakil Bupati Sinjai)
– Mappahakang S.Ag (Wakil Ketua II DPRD Sinjai)
– Letkol Czi Dendi Rahmat Subekti S.Ip (Dandim 1411/Blk)
– Kapolres Bulukumba di Wakili Iptu Herman S.Sos (Kapolsek Rilau Ale)
– H. Safiuddin (Anggota DPRD Bulukumba)
– Andi Rosmiati Rustam (Wakil Ketua Umum DPW HIMAS Prov. Sulsel)
– Ahmad Arfan (Kakesbagpol Bulukumba)
– Ketua MUI Bulukumba di Wakili Dr. H Abd. Hakim Bohari (Ketua PCNU Bulukumba)
– Sibgatullah,S.Pi (Ketua Umum Himas Kab. Bulukumba)
– Serta Pengurus Cabang Himas Kab. Bulumba dan tamu undangan

Adapun susunan acara, sebagai berikut :
1. Pembacaan ayat suci Alqur’an
2. Menyanyikan Bersama lagu Kebangsaan Indonesia Raya
3. Pembacaan Do’a
4. Laporan Ketua Panitia
5. Pembacaan Surat Keputusan Dewan Pimpinan Cabang HIMAS Kab. Bulukumba oleh Andi Rahmatulah S.Sos.,SE.,MSI (Sekertaris DPW HIMAS Prov. Sul-Sel)
6. Pelantikan Dewan Pimpinan Cabang HIMAS Kab. Bulukumba Masa Bakti 2021-2026.
7. Penandatanganan Berita Acara Dewan Pimpinan Cabang HIMAS Kab. Bulukumba disaksikan oleh Bupati Bulukumba dan Wakil Bupati Sinjai.

8. Sambutan Ketua Umum Himas Kab. Bulukumba (Sibgatullah,S.Pi) intinya mengatakan :

a) Terima kasih kepada Bapak Bupati Bulukumba yang telah memberikan ruang dan tempat kepada kami sehingga kami dapat melaksanakan acara pelantikan pengurus HIMAS cabang Bulukumba di pendopo rumah jabatan Bupati Bulukumba.

b) Serta ucapan terima kasih pula kepada seluruh hadirin yang berkenan hadir dalam acara malam ini, Saya selaku ketua sangat mengharapkan dan dukungan dari rekan-rekan atau anggota HIMAS cabang Bulukumba, Selain itu saya sangat membutuhkan bimbingan dari seluruh orang tua saya yang hadir di tempat ini.

c) Bahwa DPC Himas Kabupaten Bulukumba terbentuk pada bulan November 2021, pada saat pembentukan itu ada banyak orang tua yang hadir dalam acara tersebut namun saya yang ditunjuk sebagai ketua padahal usia saya masih sangat muda tentu ini menjadi tanggung jawab moral yang harus saya laksanakan Bagaimana mengurus dan membesarkan organisasi ini sesuai dengan harapan Bapak Bupati Bulukumba.

9. Sambutan Bupati Bulukumba (H. Andi Muchtar Ali Yusuf) intinya mengatakan :

a) Marilah kita bersama-sama memanjatkan puji dan syukur ke hadirat Allah Subhanahu Wa Ta’ala karena atas limpahan rahmat dan karunianya kepada kita sekalian sehingga pada malam ini kita dapat berkumpul dan bersilaturahim dalam rangka mengikuti pelantikan pengurus Dewan pimpinan cabang himpunan masyarakat Sinjai.

b) Kita berharap pelantikan pengurus himas Kabupaten Bulukumba ini menjadi momentum yang baik untuk memulai peran dari pengurus dan anggota himas dalam melaksanakan berbagai program kegiatan ke depan baik secara internal maupun secara eksternal organisasi

c) Seperti kita ketahui bersama bahwa Bulukumba dan Sinjai adalah salah satu kesatuan masyarakat yang tak bisa dipisahkan oleh karena asimilasi dan akulturasi budaya yang telah terjadi selama ratusan tahun baik pernikahan proses migrasi maupun proses lainnya semakin menguatkan kedua entitas daerah ini.

d) Kami pemerintah daerah menaruh harapan bahwa proses yang terjalin selama ini antara kab. Sinjai dengan Kab. Bulukumba senantiasa terus terjaga dalam mewujudkan kebaikan kebaikan dan kesejahteraan ini di segala aspek kehidupan.

e) Sebagaimana aktivitas saya di Sinjai maka saya mengajak kepada seluruh warga himas Kab. Bulukumba untuk senantiasa dapat berkontribusi dan partisipasi aktif dalam proses pembangunan di Kab. Bulukumba di segala sektor apapun

Reporter:M.Alias

One Reply to “Pelantikan Dan Pengukuhan Pengurus DPC HIMAS (Himpunan Masyarakat Sinjai) Cab. Bulukumba”

  1. Your work proves to be enlightening, and I commend the perspective and precision of your arguments. It inspired me beyond words. Your proficiency in presenting challenging concepts with outstanding articulateness is commendable. Furthermore, your philosophy on pressing issues yields enriching review. Your inspired technique and intense intuition of intricate subjects are evident in every section of your work. I await delving into more of your reviews in the forthcoming period.

    mostbet online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

scroll to top