Patroli Blue Light Polsek Sale Sambangi Swalayan Hindarkan Kejahatan 3C

IMG-20240617-WA0030-768x433-1.jpg

REMBANG – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di libur akhir pekan, Polsek Sale Polres Rembang melakukan patroli ke sejumlah swalayan di wilayahnya, Minggu (17/6/2024).

Patroli ini dipimpin oleh piket patroli Bripka Suwawi dan Bripka Aang. Mereka menyambangi beberapa swalayan seperti swalayan Indomaret dan Alfamart.

Pada kesempatan tersebut, Bripka Aang memberikan himbauan kepada security swalayan untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi terjadinya tindak kriminalitas, seperti pencurian dan copet.

“ Libur Akhir pekan apalagi saat lebaran hari raya Idul Adha biasanya tingkat kriminalitas meningkat, terutama di tempat-tempat ramai seperti swalayan,” kata Bripka Aang.

Oleh karena itu, kami menghimbau kepada security untuk meningkatkan kewaspadaan dan patroli di sekitar swalayan.

Selain itu, Bripka Aang juga menghimbau kepada security untuk selalu berkoordinasi dengan pihak Kepolisian jika melihat hal-hal yang mencurigakan.

Sementara itu, Kapolsek Sale Iptu Mundhi, S.H. mengungkapkan, Jangan ragu untuk menghubungi kami jika melihat hal-hal yang mencurigakan, Kami akan segera merespon laporan dari masyarakat,” kata Kapolsek.

” Patroli ini merupakan salah satu upaya Polsek Sale Polres Rembang dalam menjaga kamtibmas di wilayahnya,” pungkas Iptu Mundhi.

Sumber HUMAS POLRES REMBANG
Reporter Dicky

scroll to top