Belawan – Sebanyak 350 personil Satgas Yonkav 6/Naga Karimata kembali dengan utuh dan lengkap ke Kodam I/BB hari ini, Kamis (3/10/2024), setelah 12 bulan lamanya menunaikan tugas menjaga perbatasan RI-RDTL sektor Barat wilayah Atambua, Provinsi NTT.
Upacara penyambutan Satgas Yonkav 6/NK yang tiba dengan KRI Teluk Manado-537 di Dermaga 103 Belawan itu dipimpin langsung oleh Pangdam I/BB, Mayjen TNI Mochammad Hasan.
Acara diawali dengan pemeriksaan pasukan oleh Pangdam, dilanjutkan penyerahan tanda penghargaan dan pengalungan bunga, serta penyerahan bendera perang dari Dansatgas Yonkav 6/NK, Letkol Kav Ronald Tampubolon, SH.
Pangdam dalam amanatnya menyampaikan, upacara penyambutan ini sebagai rasa hormat dan bangga sekaligus sebagai wujud rasa syukur serta penghargaan komando kepada prajurit yang tergabung dalam Satgas Pamtas Darat RI-RDTL TA 2023 yang telah menunjukan dedikasi tinggi dalam melaksanakan tugas secara profesional.
“Sebagai perwakilan Kodam I/BB, saya bangga kepada kalian, karena mampu melaksanakan tugas dan fungsi serta tanggung jawab secara profesional dan proporsional demi menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia, khususnya di wilayah perbatasan darat RI-RDTL,” ucap Mayjen Hasan.
Selama bertugas, Satgas Yonkav 6/NK berhasil menemukan 27 pucuk senjata rakitan, menggagalkan 18 kali penyeludupan barang ilegal, serta membuat Jembatan Gantung Naga Karimata (Jenaka) yang menghubungkan antara Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) dengan Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS).
Di luar itu, Satgas Yonkav 6/NK juga berhasil merenovasi RTLH (Rumah Tidak Layak Huni), merenovasi sekolah dasar di Kecamatan Amfoang Timur, serta membangun tiga titik mata air dan fasilitas mandi cuci kakus (MCK).
“Semua keberhasilan ini menjadi pembuktian, bahwa kalian telah berhasil merebut hati rakyat, sehingga membuat masyarakat menangis saat kalian kembali ke Home Base,” ungkap Mayjen Hasan mengakhiri amanatnya.
Hadir di acara, antara lain perwakilan dari Pj Gubsu dan Kapoldasu, Kabinda Sumut, Kaotmilti I-02/Medan, Danlantamal I Belawan, Dankosek I Medan, Kasdam I/BB beserta para PJU Kodam I/BB, Danlanud Soewondo, Dansatrol Lantamal I Belawan, Danwing III Kopasgat, Kapolrestabes Medan, Kapolres Belawan, Dansat Brimob Poldasu, serta Kepala Kantor Dirjen Bea Cukai Sumut, dan GM Pelindo I Pelabuhan Belawan.
Sumber: Pendam I/BB
Reporter Dicky