Konsolidasi dan sosialisasi Korcam Kordes Korkel, Bersama Tokoh Masyarakat Cisauk

IMG20220118210749-scaled.jpg

Kabupaten Tangerang,Swanara.com

Cisauk,
Tim Sosialisasi Pembentukan Kota Tangerang Tengah. (BPP KTT) Bersilaturahmi dan sosialisasi Dengan Tokoh Tokoh Masyarakat ,dan 5 Kordes Dan 1 korKel yaitu Kordes Suradita, Kordes Cibogo , Kordes Dandang, Kordes Mekarwangi Kordes Sampora, korKel Cisauk Wilayah Kecamatan Cisauk Di Saung Danau Cermin Cisauk Girang Tempat Rustam, Selasa (18/1/2022) malam.

Sekretaris Korcam BPP KTT Deddy Irawan Tim Sosialisasi, menjelaskan bahwa ia dan jajaranya mengadakan pertemuan degan tokoh masyarakat yang ada di wilayah Kecamatan Cisauk itu dalam rangka sosialisasi dan membahas agenda administrasi prihal rencana pembentukan Kota Baru Tangerang Tengah.

Hadir Dalam acara tersebut tokoh masyarakat ,H PahLevi, Kolonel MToha, H Ustad Didi Tarmidi, H Abdul Wakid, H Haerudin SH, serta Masyarakat Pendukung BPP KTT

“Seperti diketahui koorcam kami tengah menggalakan sosialisasi pembentukan kota baru tangerang tengah sebagai mana yang di amanatkan Presidium BPP KTT agar kita segera bergerak, selain sosialisasi ke unsur pemerintah juga ke para pemuka agama, tokoh pemuda, tokoh perempuan serta tokoh masyarakat,” ungkap Deddy Irawan
Lebih lanjut, kata Deddy Irawan selain lapisan masyarakat yang di maksud, ada juga elemen masyarakat lain yang harus disosialisasikan, maka dari itu secara tim jajarannya akan terus bekerjasama bahu membahu dalam mensukseskan wacana tersebut.

“Insya allah dengan semangat kebersamaana kami khususnya jajaran koorcam Cisauk akan tetap solid dalam mengawal terbentuknya kota tangerang tengah ini,” tegasnya.

Dalam kesempatan ini, Kolonel M. Toha mengatakan secara pribadi dirinya menyambut itikat baik Tim Sosialisasi Koorcam BPP KTT Kecamatan Cisauk yang mengadakan pertemuan di Saung Danau cemin Cisauk Girang untuk bersilaturahmi serta bersamaan dengan penyampaian wacana pembentukan Kota Baru tersebut.

“Secara pribadi saya berterimakasih kepada jajaran koorcam BPP KTT kecamatan Cisauk yang sudah mengadakan pertemuan di sini sekaligus juga menyampaikan maksud dan tujuannya, saya rasa keinginan warga masyarakat untuk menyampaikan aspirasinya kaitan pembentukan kota tangerang tengah harus diapresiasi. Selagi masih sesuai dengan aturan yang ada,” ucapnya.
Dukungan dari pemerintah daerah setempat, sambung kolonel M Toha , penting dalam perencanaan terbetuknya Kota Baru Tangerang Tengah. Lantaran harus selaras dengan apa yang di cita-citakan atau yang diinginkan oleh warga masyarakat.

“Tujuan untuk menjadi kota Baru kan agar kita dapat mengurus, merawat dan menjaga potensi yang ada di daerah sendiri. Jadi jalani penuh keyakinaan serta penuh perencanaan yang matang,” tandasnya.

Reporter (Maulida)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

scroll to top