Kapolres Karangasem Hadiri Peringatan Hari Kebangkitan Nasional 2023

IMG-20230522-WA0100-1-768x768-1.jpg

Karangasem – Kapolres Karangasem AKBP Ricko A. A. Taruna, S.H., S.I.K., M.H., M.M., menghadiri upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional 2023 dengan iInspektur upacara Bupati Karangasem I Gede Dana, S.Pd., M.Si., dengan tema Semangat Untuk Bangkit, bertempat di Lapangan Tanah Aron, Amlapura, Karangasem pada hari Senin (22/05/2023).

Inspektur Upacara Bupati Karangasem I Gede Dana, S.Pd., M.Si., Perwira upacara AKP I Gede Murdana, S.H., Komandan Upacara IPDA I Nyoman Sulatra, Satu pleton Korsik Sat Pol PP, satu regu penyanyi Pemkab Karangasem dan satu regu pengibar Bendera Merah Putih.

Peserta Upacara Satu Pleton TNI, Satu pleton Polri, Lima pleton KORPRI dan satu pleton pegawai kontrak.

Adapun yang hadir dalam upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional Bupati Karangasem, Dandim 1623 Karangasem, Kapolres Karangasem, Wakapolres Karangasem, Ketua Pengadilan Negeri Amlapura, Kepala Kejaksaan Negeri Amlapura, Ketua DPRD Kabupaten Karangasem, OPD Pemkab Karangasem dan Pejabat Utama dan Perwira TNI / Polri.

Pada tanggal 20 Mei 1948, Presiden pertama Indonesia, Ir. Soekarno, menetapkan hari lahirnya Boedi Oetomo sebagai Hari Bangkitnya Nasionalisme Indonesia. Boedi Oetomo merupakan organisasi pertama di Indonesia yang bersifat nasional dan modern dalam sejarah pergerakan kemerdekaan. Dr. Soetomo mendirikan Boedi Oetomo dengan tujuan mengejar ketertinggalan bangsa Indonesia dari bangsa-bangsa lain. Organisasi ini berhasil menyatukan pergerakan di Indonesia yang sebelumnya bersifat kedaerahan menjadi pergerakan nasional dengan cita-cita kemerdekaan sebagai tujuan akhir.

Bupati Karangasem I Gede Dana juga menekankan seperti yang kita ketahui, Hari Kebangkitan Nasional diperingati setiap tanggal 20 Mei hari Kebangkitan Nasional ini dilatarbelakangi dengan pendirian organisasi pemuda, Budi Utomo yang mendorong kemerdekaan dan kemajuan Bangsa Indonesia.

“Di momen Hari Kebangkitan Nasional ini, hendaknya kita juga ikut menggelorakan semangat organisasi Budi Utomo dalam hal memajukan bangsa Indonesia sebagai pemuda dan generasi penerus, sudah menjadi kewajiban kita untuk turut membangun dan memajukan Indonesia di tangan pemuda, nasib Indonesia di masa depan akan ditentukan maka dari itu, ayo kita berusaha dan melakukan yang terbaik untuk bangsa Indonesia ini, dengan memberikan semangat baru dalam mewujudkan tatanan dunia yang adil dan inklusif, serta memastikan keberlanjutan kehidupan di masa depan dengan kesejahteraan dan kemakmuran yang merata bagi semua”, ungkap I Gede Dana.(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

scroll to top