Kabag SDM Polres Sinjai Berikan Ceramah Diruang Tahanan

IMG-20231012-WA0189-768x576-1.jpg

Sinjai – Kabag SDM Polres Sinjai Akp Syamsul Bahri, S.Sos.,MM memberikan ceramah agama kepada para tahanan. Kamis (12/10/2023).

Dalam pelaksanaan ceramah ini, Akp Syamsul Bahri, S.Sos.,MM memberikan ceramah agama berada di ruang tahanan didampingi Kasat Tahti Iptu Nuhung dan anggota Jaga Tahanan, sementara para tahanan mendengarkan langsung dalam ruang tahanan.

Kegiatan ceramah ini guna mengajak para tahanan Polres Sinjai untuk berperilaku kearah yang lebih baik lagi, dan lebih taat menjalankan ibadah serta menjadi tolak ukur untuk tidak mengulangi lagi perbuatan yang membawa mereka ke Proses Hukum.

Dengan adanya ceramah agama ini dapat menanamkan moral agama kepada tahanan untuk selalu mengingat Allah SWT dan menyadari perbuatan yang telah mereka lakukan tidak hanya merugikan diri mereka sendiri tetapi juga merugikan orang lain atau korban tindak pidana.

Kabag SDM Polres Sinjai menyampaikan, “Bahwa semua dosa itu diampuni oleh Allah SWT asal benar-benar mau bertaubat. Menyesali perbuatan, berjanji tidak mengulangi lagi kemudian mengisi hidup dengan kebaikan. Allah pasti menerima taubat kita.

Terlihat para tahanan Polres Sinjai mendengarkan ceramah yang disampaikan Kabag SDM, mereka diingatkan untuk menyadari kesalahannya serta berupaya menjalani kehidupan yang lebih baik lagi nantinya.

Kapolres Sinjai Akbp Fery Nur Abdulah, S.Ik mengapresiasi kegiatan Kabag SDM yang menyempatkan waktunya memberikan pencerahan agama kepada para tahanan.

“Diharapkan dengan pemberian siraman rohani ini, para tahanan Polres Sinjai dapat merubah diri dan menata kehidupannya yang lebih baik lagi nantinya setelah menjalani hukumannya.(Redaksiswanara)

7 Replies to “Kabag SDM Polres Sinjai Berikan Ceramah Diruang Tahanan”

  1. Art Bergren berkata:

    Outstanding feature

  2. Fletcher Talib berkata:

    great article

  3. Attestat_yzSt berkata:

    купить аттестат о среднем образовании http://www.russa-attestats.com .

  4. prodvizhen_ngsl berkata:

    комплексный аудит сайта цена http://www.prodvizhenie-sajtov15.ru .

  5. Insightful piece

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

scroll to top