Jajaran Polsek Wonoayu Hadiri Dan Amankan Gelaran Peringatan Haul Desa Lambangan

1-91-768x576-1.jpg

Sidoarjo – Kegiatan keagamaan yang didalamnya ada unsur budaya serta adat istiadat yang menjadi ciri khas suatu daerah tertentu sudah bukan hal yang asing lagi, tak terkecuali di wilayah Kabupaten Sidoarjo. Bertajuk pengajian atau doa bersama, kegiatan seperti ini bertujuan untuk mendapatkan kesehatan, keselamatan dan keberkahan dari Allah SWT.

Dan untuk mendukung semua itu, jajaran kepolisian Polresta Sidoarjo, Polda Jatim, melalui kepanjangan tangannya yang ada di wilayah selalu hadir sekaligus mengamankan jalannya kegiatan. Seperti yang telah berlangsung di Desa Lambangan, Kecamatan Wonoayu, Selasa (07/03/2023).

Dimana sekitar pukul 19.30 WIB telah digelar Pengajian Umum dan Doa Bersama dalam rangka Peringatan Haul Desa Lambangan. Bertempat di Balai Desa Lambangan, hadir pada giat keagamaan malam itu yakni Kanit Binmas Polsek Wonoayu, Polresta Sidoarjo, Polda Jatim, Kepala Desa Lambangan, Bhabhinkamtibmas, Babinsa, para Perangkat Desa Lambangan, Toga dan Tomas Desa Lambangan.

Diawali dengan doa bersama dan istighosah, giat ditutup dengan tauziah yang disampaikan oleh KH. Sya’roni Fadlan. Disampaikan oleh Kanit Binmas Polsek Wonoayu, Polresta Sidoarjo, Polda Jatim, bahwasanya Peringatan Haul Desa Lambangan berjalan lancar, aman dan tertib.(Redaksi Swanara)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

scroll to top