Ini Kiprah Bhayangkari Cabang Sragen Saat Berjibaku Bantu Dinas Bagikan Takjil Ramadan

IMG-20250312-WA01031-768x497-1.jpg

Sragen – Suasana hangat dan penuh kebersamaan tampak jelas saat Bhayangkari Cabang Sragen turut serta dalam kegiatan pembagian takjil gratis bersama Polres Sragen.

Kegiatan yang digelar pada Rabu, 12 Maret 2025, di Simpang 3 Beloran, Jl. Raya Sukowati, Sragen, ini menjadi momen kebersamaan yang tak terlupakan.

Dipimpin langsung oleh Ketua Bhayangkari Cabang Sragen, Ny. Via Petrus Silalahi, para anggota Bhayangkari dengan penuh semangat berjibaku membantu dalam proses pembagian 1.500 paket takjil kepada masyarakat dan pengguna jalan yang melintas.

Kehadiran mereka bukan sekadar simbol, tetapi wujud nyata kepedulian dan peran aktif Bhayangkari dalam mendukung kegiatan sosial kemasyarakatan.

“Kegiatan ini adalah bentuk empati kami kepada masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa. Tadi kita bagi 1500 Takjil yang pagi tadi kita masak. Kami ingin berbagi kebahagiaan dan menunjukkan bahwa Bhayangkari tidak hanya mendukung tugas suami di institusi, tetapi juga hadir langsung untuk masyarakat,” ujar Ny. Via Petrus Silalahi.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Kapolres Sragen, AKBP Petrus Parningotan Silalahi, beserta pejabat utama Polres Sragen.

Kolaborasi antara Polres dan Bhayangkari ini mencerminkan sinergi yang kuat dalam memberikan manfaat kepada masyarakat, khususnya di bulan Ramadan yang penuh berkah.

Tidak hanya membagikan takjil, para anggota Bhayangkari juga turut berinteraksi dengan masyarakat, memberikan senyuman hangat, dan ucapan selamat berbuka, menciptakan suasana yang akrab dan bersahabat.

Kegiatan yang berlangsung dari pukul 16.00 hingga 17.00 WIB ini berjalan dengan lancar, aman, dan tertib. Masyarakat yang menerima takjil pun menyambutnya dengan antusias dan mengucapkan terima kasih atas kepedulian yang diberikan.

Melalui kegiatan ini, Ketua Bhayangkari Cabang Sragen berharap dapat terus berkontribusi dalam kegiatan sosial lainnya, sebagai bagian dari komitmen untuk mendukung tugas Polri sekaligus mempererat hubungan dengan masyarakat.(Redaksi swanara)

scroll to top