Dalam rangka Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 , Pemerintah Kecamatan Ma’rang Kabupaten Pangkep Melakukan Rapat Persiapan Yang Dipimpin Langsung Oleh Tripika Kecamatan Ma’rang Bertempat Di Ruang rapat Kantor Kecamatan Ma’rang

WhatsApp-Image-2022-07-08-at-00.30.22-1-2-750x375-1.jpeg

Pangkep, – Dalam rangka Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 pada tanggal 17 Agustus 2022, Pemerintah Kecamatan Ma’rang Kabupaten Pangkep melakukan rapat persiapan yang dipimpin langsung oleh Tripika Kecamatan Ma’rang bertempat di Ruang rapat Kantor Kecamatan Ma’rang Kabupaten Pangkep (08/07/2022). Pukul 14.30 wita.Adapun yang hadir dalam kegiatan rapat tersebut yakni :
– Camat Ma’rang Saharuddin, S. Sos, M. Si,
– Danramil 1421 -05 Ma’rang Kapt. Inf Raharto.
– Kapolsek Ma’rang Akp Sunardi, SH. MH.
– Desa / Lurah se-Kecamatan Ma’rang
– Bhabinkamtibmas Polsek Ma’rang Aipda Wahyuddin
– Para tamu undangan.

Kapolsek Ma’rang Akp Sunardi, SH. MH Menjelaskan dalam rapat koordinasi menyampaikan bahwa rencana kegiatan pelaksanaan peringatan Hut RI ke 77 Tahun 2022 di Kecamatan Ma’rang dipersiapkan secara baik, dan diharapkan agar perayaan HUT ke 77 tahun ini dilaksanakan dengan hikmat. dalam rapat tersebut juga dibahas menyangkut persiapan-persiapan serta pembentukan panitia.

“Kegiatan upacara bendera dalam rangka memperingati hari kemerdekaan RI sangatlah penting karena di dalamnya terkandung nilai nilai perjuangan sekaligus sebagai bentuk serta menanamkan rasa dan jiwa nasionalisme, maka dari itu dalam pelaksanaan kami melakukan persiapan yang sebaik baik mungkin melalui rapat ini,” pungkas Kapolsek

“Kegiatan ini merupakan acara kita bersama sehingga diharapkan seluruh pihak dapat berpartisipasi untuk menyukseskan acara tersebut”, pesan Akp Sunardi, SH. MH.

Hasil kesepakatan rapat tersebut, bahwa peringatan HUT-RI digelar secara sederhana untuk menghindari kerumunan warga Mengingat situasi, masih pandemi Covid-19 adapun lomba yang dilaksanakan secara terbatas yakni kebersihan kantor dan Masjid se- Kec Ma’rang dan Lomba gerak jalan indah.(RedaksiSwanara)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

scroll to top