Bhabinkamtibmas Desa Kadipaten Gelar Kegiatan Ngobrol Mas Dengan Warga

Majalengka,– Bhabinkamtibmas Desa Kadipaten, Polsek Kadipaten, Polres Majalengka, Polda Jabar, Aipda Bakhtiar Dwi Atmojo, melaksanakan kegiatan Ngobrol Mas (Ngopi Bareng Polisi dan Masyarakat). Kegiatan ini merupakan salah satu program inovatif yang digagas oleh Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR. Jumat (28/06/2024) malam.

Ngobrol Mas berlangsung di wilayah Desa Kadipaten, Kecamatan Kadipaten, Kabupaten Majalengka, dan bertujuan untuk mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat serta mendengarkan langsung aspirasi dan keluhan warga. Dalam suasana santai, Aipda Bakhtiar Dwi Atmojo mengajak warga untuk berdialog dan berbagi informasi mengenai situasi kamtibmas di lingkungan sekitar.

Di tempat terpisah, Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, melalui Kapolsek Kadipaten, AKP Asep Ashari, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan komunikasi yang lebih baik antara polisi dan masyarakat. “Dengan adanya Ngobrol Mas, kami berharap dapat lebih memahami kebutuhan dan permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat, serta memberikan solusi yang tepat dan efektif,” ujar Kapolsek Asep Ashari.

Program Ngobrol Mas ini diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap kepolisian serta memperkuat kerja sama dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Desa Kadipaten.(Redaksi swanara)

scroll to top