Baksos Hari Bhayangkara Ke-78 , Polsek Mrebet Sasar Supeltas

18-3-1.jpg

Purbalingga – Polsek Mrebet Polres Purbalingga melaksanakan kegiatan bakti sosial (Baksos) dalam rangka Hari Bhayangkara ke-78 tahun 2024, Selasa (12/6/2024). Sasaran pemberian baksos diantaranya sukarelawan pengaturan lalu lintas (Supeltas).

Kapolsek Merebet AKP Muslimun mengatakan dalam rangka Hari Bhayangkara ke-78 pihaknya melaksanakan bakti sosial. Salah satu sasaran penyaluran bantuan yaitu warga yang telah membantu tugas kepolisian dalam pengaturan lalu lintas.

“Sejumlah warga telah membantu tugas Polri mengatur lalu lintas di beberapa penggal jalan wilayah Kecamatan Mrebet. Oleh sebab itu, mereka menjadi salah satu sasaran pemberian bantuan sosial,” ucapnya.

Disampaikan Kapolsek bahwa ada tiga warga yang aktif dalam membantu polisi mengatur lalu lintas di jalan. Mereka membantu mengatur lalu lintas di Simpang Empat Karangnangka, Simpang Tiga Selaganggeng dan Simpang Tiga SMK Negeri 2 Purbalingga.

Warga tersebut yaitu Muharjo warga Desa Selaganggeng dan Sutono warga Desa Sangkanayu Kecamatan Mrebet, Sutarmin warga Desa Mrebet, Kecamatan Mrebet dan Sanoto warga Desa Pagutan, Kecamatan Bojongsari.

“Selain kepada Supeltas bantuan sosial juga diberikan kepada Suwanto PHL Polsek Mrebet yang membutuhkan di Desa Mangunegara,” ungkapnya.

Kapolsek berharap bantuan sosial yang diberikan bisa bermanfaat bagi warga yang membutuhkan. Selain itu, menambah semangat bagi Supeltas untuk terus membantu kepolisian dalam mengatur lalu lintas.

Sumber Humas Polres Purbalingga
Reporter Dicky

scroll to top