Sleman – Biro Logistik Polda Daerah Istimewa Yogyakarta melaksanakan kegiatan Asistensi Bidang Logistik Tahun Anggaran 2025 di jajaran Polresta Sleman, .
Kegiatan ini dipimpin oleh Kepala Bagian Administrasi Biro Logistik Polda DIY, AKBP drh. Tri Rina Noviyanti, S.I.P., M.I.P. beserta tim asistensi.
Pelaksanaan asistensi bertujuan untuk memastikan pengelolaan sarana dan prasarana logistik di lingkungan Polresta Sleman berjalan sesuai ketentuan serta dalam kondisi siap operasional. Salah satu fokus kegiatan adalah pengecekan kendaraan dinas yang digunakan oleh jajaran Polsek dan Satuan Fungsi di bawah Polresta Sleman.
Pemeriksaan meliputi aspek kelayakan fisik kendaraan, kelengkapan administrasi, pemeliharaan rutin, hingga kesesuaian penggunaan dengan peruntukannya. Selain itu, tim juga memberikan arahan teknis terkait tata kelola logistik agar tertib, efisien, dan akuntabel.
Dalam arahannya, AKBP drh. Tri Rina Noviyanti, S.I.P., M.I.P. menekankan pentingnya tanggung jawab dalam pemeliharaan aset negara yang digunakan untuk mendukung tugas-tugas kepolisian.
“Asistensi ini tidak hanya untuk mengecek kondisi kendaraan dinas, tetapi juga memastikan seluruh perlengkapan logistik terkelola dengan baik dan siap mendukung kegiatan operasional di lapangan. Pemeliharaan yang baik akan berdampak langsung pada peningkatan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat,” ungkapnya.
Kegiatan asistensi berjalan dengan lancar dan mendapat sambutan positif dari jajaran Polresta Sleman. Diharapkan melalui kegiatan ini, pengelolaan logistik di jajaran Polda DIY, khususnya Polresta Sleman, semakin tertib, efisien, dan mendukung optimalisasi pelaksanaan tugas kepolisian di wilayah hukum Sleman.(Redaksi swanara)
