Anggota Polsek Kolam Berikan Bantuan Sembako Kepada Warga Miskin

47272c0a-c829-402d-bda1-1a4a7a9679cb-768x576-1.jpg

Kotawaringin Lama – Polres Kotawaringin Barat (Kobar) – Polda Kalteng. Personel Polsek Kolam melakukan kegiatan pemberian sembako kepada warga masyarakat yang miskin di wilayah kecamatan Kotawaringin Lama. Senin (06/02/2023) siang.

Masih banyak warga masyarakat di wilayah kecamatan Kotawaringin Lama yang masih berada di bawah garis kemiskinan yang sangat memerlukan bantuan dan uluran tangan dari para dermawan.

Menyikapi hal tersebut Polsek Kolam melalui anggota Polsek Kolam bersama-sama berupaya untuk peduli terhadap warga miskin dengan memberikan bantuan berupa sembako yang bisa langsung di konsumsi oleh warga.

Kapolres Kobar AKBP Bayu Wicaksono, S.H.,S.I.K.,M.Si melalui Kapolsek Kolam AKP Joni Risatno, S.H menyampaikan bahwa kegiatan peduli warga miskin tersebut sangat bagus untuk di biasakan agar kita bisa ikut merasakan beban warga masyarakat yang masih banyak hidup dalam kekurangan dan juga untuk semakin mendekatkan polri dengan masyarakat.
(Redaksi Swanara)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

scroll to top