Surabaya – Tuty Laremba, SH. Seorang pengacara muda yang saat ini namanya tak asing lagi di dunia peradilan Indonesia, khususnya di Jawa Timur.
Disisi lain, dengan pembawaannya yang tegas dan berprinsip dalam mengawal kasus yang ia tangani. Ada bakat lain yang ternyata digeluti oleh seorang Tuty Laremba, yaitu modelling.
Sebelum pada akhirnya ia dikenal menjadi seorang pengacara seperti saat ini, ia pernah menggeluti dunia modelling terlebih dahulu. Bermula atas keisengannya berbagi postingan foto di media sosial, hingga berujung penawaran menjadi seorang bintang iklan.
Setelah sekian lama menggeluti dunia permodelan, pada akhirnya ia kembali pada jati dirinya sebagai seorang pengacara muda yang cukup disegani oleh kawan se profesinya.
Baginya negara kita adalah negara hukum, dimana panglima tertinggi yaitu penegakan hukum, akan tetapi faktanya banyak masyarakat yang begitu sulit dalam hal mencari suatu keadilan dan jauh dari harapan.
Karena tak bisa dinafikan lagi, masih banyak oknum penegak hukum yang seharusnya menjadi contoh bagi masyarakat namun kenyataannya malah menjadi pelaku pelanggaran atas hukum yang mereka buat.
Miris melihat hukum di negara kita, akan tetapi bukan berarti keadilan sulit didapatkan. Semuanya akan baik dan sesuai harapan dengan bersumber dari kesadaran masyarakat itu sendiri.
Narasumber
Feri Rusdiono
Reporter
Dicky Edyano Putra