Bhabinkamtibmas Kalurahan Tamantirto Sambang Pos Kamling

Bantul – Bhabinkamtibmas Kalurahan Tamantirto, Bripka Agus SH, melaksanakan kegiatan sambang kamtibmas di pos kamling Dusun Jadan, Tamantirto, Kasihan, Bantul, Minggu malam (12/10/2025).

Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas memberikan imbauan kepada warga agar senantiasa meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi terjadinya tindak kejahatan, khususnya pencurian kendaraan bermotor dan barang berharga.

Bripka Agus mengingatkan warga untuk selalu mengunci stang motor saat tidak digunakan, serta memastikan pintu rumah dan kamar terkunci dengan baik apabila ditinggalkan.

Selain itu, Bhabinkamtibmas juga mengimbau kepada warga yang tinggal di kos-kosan maupun rumah kontrakan agar lebih berhati-hati dan proaktif dalam berkoordinasi dengan warga sekitar apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan.(Redaksi swanara)

scroll to top