Kapolres Grobogan Cek Petugas Pos Pengamanan Gereja Santa Maria Gubug

1-139-768x576-1.jpg

Grobogan – Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan beserta sejumlah pejabat utama Polres Grobogan melakukan pengecekan terhadap kesiapan petugas pos pengamanan di Gereja Santa Maria Gubug.

Tak hanya itu, pada kegiatan tersebut Kapolres Grobogan juga memastikan kelancaran perayaan Natal di gereja tersebut.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polres Grobogan dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama perayaan Natal 2024.

Dalam kunjungannya, Kapolres Grobogan memastikan bahwa petugas pengamanan telah ditempatkan dengan baik di titik-titik strategis untuk menjaga keamanan umat Kristiani yang sedang merayakan Natal.

“Tujuan kami memantau langsung di lapangan adalah untuk memastikan umat Krstiani bisa merayakan Natal dengan aman dan nyaman,” ujar Kapolres Grobogan.

“Kami juga ingin memastikan petugas pengamanan benar-benar siap untuk memberikan pelayanan terbaik dalam menjaga kelancaran ibadah,” imbuh AKBP Dedy Anung Kurniawan.

Dalam pengamanan perayaan Natal tersebut, Polres Grobogan telah menyiapkan personel gabungan yang terdiri dari Polri, TNI dan instansi terkait lainnya untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif, khususnya di Gereja Santa Maria Gubug yang menjadi salah satu titik fokus pengamanan.

Dengan pengamanan yang maksimal dan koordinasi yang baik antara pihak gereja dan aparat keamanan, Polres Grobogan berharap perayaan Natal 2024 berjalan dengan lancar dan aman bagi masyarakat yang merayakannya.

“Selamat merayakan Natal bagi umat Kristiani. Semoga suasana perayaan dapat berlangsung dengan penuh kedamaian, kebahagiaan dan tentunya dalam situasi yang aman serta kondusif,” tandas Kapolres Grobogan.(Redaksi swanara)

scroll to top