Bhabinkamtibmas Kalurahan Bangunjiwo Hadiri Kegiatan Sosialisasi Bantuan Bibit Tanaman Kelengkeng

IMG-20240523-WA0008-1.jpg

Bantul – Bhabinkamtibmas Kalurahan Bangunjiwo Bripka Siswantoro menghadiri kegiatan sosialisasi tentang bantuan bibit tanaman kelengkeng, yang digelar di Aula Dusun Kalangan, Bangunjiwo, Kasihan, Bantul, Rabu (22/5/2024).
kegiatan sosialisasi diselenggarakan oleh Dinas Pertanian DIY kepada KWT (Kelompok Wanita Tani) Saka Lestari.

Dalam kesempatan itu Bhabinkamtibmas Bripka Siswantoro berperan sebagai pendamping dan pemantauan pada kegiatan tersebut.

Sementara itu, Kapolsek Kasihan Kompol Nandang Rochman SH MH mengatakan, sebagai pembina dan mitra masyarakat sudah sepatutnya Bhabinkamtibmas senantiasa hadir ditengah masyarakat.(Redaksi swanara)

scroll to top