4.083 Personel Polri Diterjunkan Amankan KTT AIS 2023

IMG-20231004-WA0165.jpg

Jakarta – Polri menggelar Operasi Tribrata Agung dalam rangka pengamanan Konferensi Tingkat Tinggi Archipelagic and Island State (KTT AIS) 2023 di Bali pada 10-11 Oktober 2023. Sebanyak 4.083 personel akan diterjunkan dalam pengamanan dengan rincian 1.863 personel dari Mabes Polri dan 2.220 personel dari Polda Bali. Operasi tersebut akan digelar mulai dari tanggal 8-13 Oktober mendatang di lokasi venue-venue KTT AIS 2023.

“Operasi ini mengedepankan kegiatan preemtif dan preventif didukung penegakan hukum, siber, interpol, dan kehumasan dalam rangka pemeliharaan kamtibmas untuk menjamin keamanan dalam pelaksanaan KTT AIS,” jelas Karo Penmas Divhumas Polri Brigjen Pol. Dr. Ahmad Ramadhan, S.H., M.H., M.Si., dalam keterangannya, Rabu (4/10).(Redaksi Swanara)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

scroll to top