2 Paslon Capres-Cawapres Daftar Pilpres 2024 Ke KPU

image-10-1.jpeg

Jakarta – Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menyebut, dua pasangan calon (paslon) capres-cawapres Pemilu 2024 bakal mendaftar pada hari pertama. Dua paslon tersebut, yakni Ganjar Pranowo-Mahfud MD dan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, akan mendaftar ke KPU, Kamis (19/10/23).

Komisioner KPU Idham Holik mengatakan, paslon Anies-Muhaimin daftar pada pukul 08.00 WIB. Sedangkan, Ganjar-Mahfud pada pukul 11.00 WIB.

“Pertama Partai NasDem, PKB, dan PKS di jam 08:00 WIB. Yang kedua PDI Perjuangan, PPP, Partai Hanura, dan Partai Perindo di jam 11:00 WIB,” ujarnya.

Anggota KPU Idham mengungkapkan, KPU sudah menerima surat pemberitahuan dari gabungan parpol pengusung Ganjar-Mahfud. Parpol gabungan (koalisi) pendukung Ganjar-Mahfud itu mendaftarkan pukul 11.00 WIB.

“Kami sudah terima surat pemberitahuannya. Pasangan tersebut akan mendaftar pada Kamis, 19 Oktober jam 11,” ucapnya.

KPU RI membuka pendaftaran pasangan capres-cawapres mulai 19-25 Oktober 2023. Setiap pasangan capres-cawapres hanya boleh didampingi maksimal 230 orang ketika masuk ke Kantor KPU RI.

Hanya 30 orang yang boleh masuk ke ruang pendaftaran. Semua itu, demi proses pendaftaran capres-cawapres berlangsung aman, nyaman, dan kondusif.(Redaksiswanara)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

scroll to top